QUOTE OF THE DAY

~"~ Tak perlu mencari alasan ketika berbuat salah. Tetapi akui, perbaiki, dan upayakan untuk tidak mengulangi kesalahan itu lagi~"~

28 Februari 2012

Manfaat dan Cara Pijat Bayi

Manfaat Pijat Bayi
Pijat Bayi adalah praktek pengasuhan anak kuno yang masih dipraktekkan di seluruh dunia. Penelitian medis terbaru telah membuktikan banyaknya manfaat pijat bayi. Sebuah studi menunjukkan bahwa bayi prematur yang dipijat tiga kali sehari selama sepuluh hari mendapatkan kenaikan berat badan hampir 50 persen lebih banyak, lebih aktif dan waspada dan dapat meninggalkan rumah sakit enam hari lebih cepat dibandingkan bayi prematur lainnya.

27 Februari 2012

Tetap Memberi ASI Walaupun Ibu Bekerja

MENYUSUI adalah salah satu hal yang paling merisaukan bagi para ibu yang akan kembali bekerja setelah 3 bulan cuti melahirkan. Apakah setelah bekerja kembali akan tetap bisa memberika ASI pada si kecil secara eksklusif? Seperti kita ketahui bersama pemberian ASI secara esklusif adalah selama 6 bulan, karena ASI adalah hal terbaik buat si kecil di awal kehidupannya. Namun Anda tidak perlu khawatir, dengan manajemen ASI yang tepat Anda tetap dapat memberikan ASI secara optimal pada bayi Anda.

Penyimpanan dan Pemberian ASI Perah

SETELAH Anda berhasil memerah ASI, hal penting lain yang perlu diketahui adalah bagaimana cara menyimpan dan memberikan ASI perah yang benar. Cara menyimpan yang salah bisa menyebabkan ASI menjadi rusak atau kualitasnya menurun. Cara pemberian ASI perah yang salah, bisa menyebabkan ASI rusak atau si bayi menjadi bingung puting dan tidak mau menyusu secara langsung lagi.

Penyimpanan ASI Perah
ASI yang dikeluarkan dapat disimpan untuk beberapa saat. Ada perbedaan lamanya disimpan dikaitkan dengan tempat penyimpanan:
  • Di udara bebas/terbuka : 6-8 jam
  • Di lemari Es : 24 jam
  • Di lemari pendingin/beku (-18° C) : 6 bulan

26 Februari 2012

Fakta dan Mitos Mengenai Bayi Baru Lahir

Berikut mitos yang sering muncul vs fakta pendukungnya:
1. Mitos: Gurita bayi mencegah perut buncit.
Fakta: Salah. Pemakaian gurita pada bayi (terutama bayi perempuan) sama sekali tidak ada hubungannya dengan upaya pencegahan agar perut tidak melar ketika dewasa. Ketika dilahirkan, semua bayi memiliki perut yang ukurannya lebih besar daripada dada. Seiring pertambahan usia, perut bayi akan terlihat mengecil. Pemakaian gurita malah sebaiknya dihindari, karena membuat bayi susah bernapas.


2. Mitos: Uang logam yang ditempel di pusar bisa mencegah bodong.
Fakta: Salah. Tak hanya mitos, hal ini berbahaya karena uang logam (yang pastinya kotor) bisa menyebabkan infeksi! Pusar menonjol alias bodong adalah kondisi yang wajar. Otot dinding perut pada bayi masih lemah, sehingga bisa mempengaruhi bentuk pusar. Jangan khawatir karena seiring bertambah kuatnya dinding perut, bentuk pusar juga akan mengalami perubahan.



25 Februari 2012

ASI Bikin Anak Tak Mudah Marah

Memberikan air susu ibu (ASI) memang memiliki banyak manfaat baik bagi bayi maupun ibu yang menyusui. Salah satunya adalah ASI bisa membuat anak nantinya tidak gampang marah.


Sebuah studi terbaru menemukan bayi yang menyusu atau mendapatkan ASI cenderung lebih bisa menahan diri dan tidak lekas marah dibanding dengan bayi yang mendapatkan susu botol atau formula.


Para ilmuwan percaya bahwa pelukan hangat yang diterima bayi ketika ia menyusui akan membuatnya memiliki watak lebih halus dan menghindari permusuhan di kemudian harinya.

Anak Rewel Itu Karena Orang Tuanya Pemarah

Mengurus balita memang bukan hal yang mudah dan cenderung menjengkelkan. Meskipun demikian, orangtua sebaiknya bersabar dan tidak mudah terpancing emosinya. Sebab, balita cenderung menjadi mudah marah dan rewel jika orangtuanya juga gampang marah dan bereaksi berlebihan terhadap perilaku anak-anaknya.

Dalam sebuah penelitian, peneliti melihat perilaku anak adopsi berusia 9 bulan, 18 bulan dan 27 bulan, juga orang tua angkatnya dari 361 keluarga di 10 negara. Para peneliti juga menganalisis data genetik anak-anak dan orang tua yang melahirkannya.

7 Cara Mengubah Perilaku Anak


Sebagian orangtua mungkin merasa sedikit stres saat mengasuh anak. Anak-anak zaman sekarang lebih pintar, begitu mungkin kata Anda, sehingga selalu punya alasan untuk tidak mematuhi peraturan. Mereka selalu tahu bagaimana membantah ucapan Anda.
Hal ini membuat Anda khawatir anak-anak tidak merespons apapun yang Anda minta. Bila sudah merasa gagal meminta anak melakukan apa yang Anda mau, Anda pun langsung balik merespons dalam bentuk bentakan, pendek kata yang bisa menunjukkan power Anda sebagai orangtua. Anda berusaha mengembangkan pola pengasuhan yang berbeda, namun tetap tak ada hasilnya. Maklum, sikap membangkang anak-anak itu sudah terbentuk sejak lama sehingga sulit untuk diubah.
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...