QUOTE OF THE DAY

~"~ Tak perlu mencari alasan ketika berbuat salah. Tetapi akui, perbaiki, dan upayakan untuk tidak mengulangi kesalahan itu lagi~"~

29 Mei 2011

Sikap Bijak Seorang Istri

Sepasang suami istri yang sudah berumah tangga selama 8 tahun. Dengan berjalannya waktu, si istri merasakan adanya perubahan pada sikap suami. suami jadi sering pulang malam, kalau minggu siang sering tidak di rumah. Mula-mula si istri tenang saja, tapi lama lama timbul rasa curiga. Apalagi beredar gosip kalau si suami punya WIL seorang janda muda.

Apa tindakan si istri? Apa dia langsung melabrak suaminya dengan tuduhan-tuduhan berdasarkan bukti-bukti hearsay (gosip)?

28 Mei 2011

I B U

Aku mempunyai pasangan hidup...
Saat senang aku cari pasanganku
Saat sedih aku cari ibu
Saat sukses aku ceritakan pada pasanganku
Saat gagal aku ceritakan pada ibu
Saat bahagia aku peluk erat pasanganku
Saat sedih aku peluk erat ibuku
Saat liburan aku bawa pasanganku

27 Mei 2011

Pria Juga Menangis

Tahukah engkau, kaum pria sesungguhnya jauh lebih sering "menangis"

Namun mereka menyembunyikan tangisnya di dalam kekuatan akalnya.

Itulah mengapa Allah menyebutkan pada pria terdapat dua kali lipat akal seorang wanita,

Dan itulah sebabnya mengapa tiada yang kau lihat melainkan ketegarannya.

Cinta Seorang Kekasih

Sepasang kekasih sedang melaju lebih dari 100 km/jam di jalan dengan sebuah motor.

Cewek : Pelan-pelan, aku takut.

Cowok : Tidak, ini menyenangkan.

Cewek : Tidak, ini sama sekali tidak menyenangkan. Please, aku takut!

26 Mei 2011

Kandungan Senyawa Aktif Sarang Semut

Analisis kimia dari sarang semut menunjukkan bahwa tumbuhan ini terutama mengandung senyawa-senyawa kimia dari golongan flavonoid dan tanin. Flavonoid merupakan golongan senyawa bahan alam dari senyawa fenolik yang banyak merupakan pigmen tumbuhan. Saat ini lebih dari 6000 senyawa yang berbeda masuk ke dalam golongan flavonoid.Flavonoid merupakan bagian penting dari diet kita karena banyak manfaatnya bagi kesehatan. Fungsi kebanyakan flavonoid dalam tubuh kita adalah sebagai antioksidan.

23 Mei 2011

Cara yang Tepat dalam Meminta Maaf

Deniss R. Tesdell, penulis dan seseorang pelatih pengembangan pribadi anggota International Coach Federation, menyajikan sepuluh cara meminta maaf. Menurut Tesdell, cara – cara ini bisa berhasil tergantung pada jenis masalah, bagaimana cara anda melakukannya, siapa orang yang anda tuju, serta situansinya. Bila anda ingin sungguh – sungguh meminta maaf, tak ada salahnya menyimak teknik Tesdell berikut:

Semua Orang Tidak Pernah Luput dari Kesalahan

Orang yang berjiwa besar, selalu mengakui kesalahan dan mau meminta maaf. Nah berikut adalah cara yang tepat untuk meminta maaf.

1.  Jujur saat menghadapi masalah
Artinya biasakan bersikap terbuka pada orang lain. Jangan takut mengungkapkan permasalahan yang Anda hadapi. Jika ia tahu masalah yang Anda hadapi dan ternyata Anda berbuat kesalahan, mungkin orang lain akan bisa memahami dan Anda harus bisa menjelaskan perbuatan/kesalahan Anda tersebut pada orang itu.

21 Mei 2011

Membedakan Madu Asli dan Campuran

Madu palsu atau tiruan adalah larutan yang menyerupai madu. Dibuat tanpa pertolongan lebah atau menggunakan gula sebagai nektar. Umumnya mempunyai warna sama dengan madu asli. Karena itu bagi orang awam sulit untuk membedakan antara madu asli dan madu tiruan. Pada perusahaan-perusahaan yang telah mendapat izin produksi akan mencantumkan keterangan produknya sehingga dapat diketahui apakah itu madu asli atau sintetis. Madu sintetis yang beredar di antaranya adalah madu melon, labu semangka, dan kurma.

20 Mei 2011

Kesepian Dapat Menyebabkan Kematian

Kesendirian karena tidak adanya teman menyebabkan kita merasa kesepian. Kesepian adalah perasaan terasing dalam pikiran seseorang. Kita dapat sendiri tanpa merasakan kesepian. Kesepian merupakan masalah umum bagi setiap orang, laki-laki dan perempuan dapat melanda siapapun, tidak mengenal batas usia.

Dalam abad kini kita semua bisa menjadi korban dari modernitas dari kemajuan teknologi dan masyarakat yang semakin individu. Akibatnya sering tidak disadari dari awal dan baru terasa setelah berjalan jauh yang berakibat merugikan kehidupan bersama. Kesepian menjadi sumber bermacam-macam penyakit pisik dan psikologis, seperti, sakit kepala, nyeri punggung, darah tinggi, emosional, gampang tersinggung, bahkan depresi berat sampai bunuh diri. 

19 Mei 2011

Nasihat Pernikahan


Untuk suami renungkanlah….
Pernikahan atau perkawinan menyingkap tabir rahasia
Isteri yang kamu nikahi tidaklah semulia Khadijah, tidaklah setaqwa Aisyah pun tidak setabah Fatimah
Justru isterimu hanyalah wanita akhir zaman yang punya cita- cita menjadi solehah …

17 Mei 2011

Nilai Sebuah Kegagalan

Bagi banyak orang kegagalan adalah sesuatu yang buruk. Apakah betul begitu? Untuk pikiran yang dangkal, hal itu memang betul. Namun apabila kita memikirkannya lebih dalam lagi, kegagalan tidak selamanya merupakan bencana. Bisa jadi, dengan kegagalan Tuhan mengingatkan kita bahwa kapasitas kita belum cukup untuk menerima kesuksesan. Barangkali Tuhan menunjukkan kepada kita bahwa masih banyak hal yang harus kita pelajari, yang mana kalau kita sukses padahal kemampuan kita masih dangkal, kita akan terjatuh lebih dalam lagi.

15 Mei 2011

Kesalahpahaman Mengenai Sukses

Kesalahpahaman 1 
Beberapa orang tidak bisa sukses karena latar belakang, pendidikan dan lain-lain. Padahal, setiap orang dapat meraih keberhasilan. Ini hanya bagaimana mereka menginginkannya, kemudian melakukan sesuatu untuk mencapainya.

Kesalahpahaman 2 
Orang-orang yang sukses tidak melakukan kesalahan. Padahal, orang-orang sukses itu justru melakukan kesalahan sebagaimana kita semua pernah lakukan. Namun, mereka tidak melakukan kesalahan itu untuk kedua kalinya.

Hati-hati memprogram otak anak anda

Kebanyakan Orang Tua secara tidak sadar memasukan program yang salah pada otak si Anak sehingga kasihan sekali banyak anak-anak yang masa depannya rusak karena program otak dari orang tuanya.

Perlu kita ketahui, setiap program yang masuk ke dalam otak si Anak mempengaruhi 3 dimensi kehidupan yaitu kehidupan Roh, kehidupan Physiology mental si anak dan kehidupan tubuh (kesehatan) si anak.

14 Mei 2011

Alami Atasi Sakit Kepala

Apakah Anda tidak khawatir terlalu sering mengkonsumsi obat warung jika mengalami keluhan sakit kepala? Selain menenggak obat, ada cara alami untuk mengatasinya. Simak tips berikut ini. Jika Anda tiba-tiba mengalami gangguan kesehatan kemudian hari bisa jadi itu disebabkan oleh obat sakit kepala yang sering Anda konsumsi. Padahal pemicu timbulnya sakit kepala bisa dari mana saja. Terlalu lama duduk di depan AC atau komputer, syaraf tegang, badan kecapean atau stres bisa saja membuat Anda sakit kepala.

3 Bulan Tidak Bisa Memandang Suami

Perkawinan itu telah berjalan empat (4) tahun, namun pasangan suami istri itu belum dikaruniai seorang anak. Dan mulailah kanan kiri berbisik-bisik: “kok belum punya anak juga ya, masalahnya di siapa ya? Suaminya atau istrinya ya?”. Dari berbisik-bisik, akhirnya menjadi berisik.

Tanpa sepengetahuan siapa pun, suami istri itu pergi ke salah seorang dokter untuk konsultasi, dan melakukan pemeriksaaan. Hasil lab mengatakan bahwa sang istri adalah seorang wanita yang mandul, sementara sang suami tidak ada masalah apa pun dan tidak ada harapan bagi sang istri untuk sembuh dalam arti tidak peluang baginya untuk hamil dan mempunyai anak.

11 Mei 2011

Philosofy Pensil

Seorang anak bertanya kepada neneknya yang sedang menulis sebuah surat. "Nenek lagi menulis tentang pengalaman kita ya? atau tentang aku?"

Mendengar pertanyaan si cucu, sang nenek berhenti menulis dan berkata kepada cucunya, "Sebenarnya nenek sedang menulis tentang kamu sayang".

Tapi ada yang lebih penting dari isi tulisan ini yaitu pensil yang nenek pakai. "Nenek harap kamu bakal seperti pensil ini ketika kamu besar nanti" ujar si nenek lagi.

10 Mei 2011

Langkah Kecil Menuju Hidup Positif

Mungkin sudah seringkali kita mendengar ungkapan tentang keuntungan berpikiran positif. Memang menurut beberapa penelitian ditemukan bahwa orang-orang postif cenderung menjalani kehidupan lebih bahagia dan sehat.
Namun, dengan lingkungan pergaulan dan pikiran-pikiran yang berkecamuk di kepala kita, rasanya tak mudah untuk terus-menerus mempertahankan sikap positif. Akan tetapi, untuk sebuah tujuan yang bagus tak ada salahnya jika kita mengusahakan yang terbaik. Berikut beberapa panduan melakukan langkah-langkah kecil untuk mempertahankan sikap positif.

8 Mei 2011

Cara Efektif Menyuruh Anak

Menyuruh anak membutuhkan pengetahuan tentang parenting. Menyuruh anak dengan tidak efektif akan membuat orang tua kesulitan dalam membentuk kerjasama dan kemandirian kepada anak. Berikut ini beberapa cara yang efektif untuk menyuruh anak :

1. Hindari bentuk perintah, susun dalam bentuk permintaan
Kita percaya bahwa setiap orang tentu akan merasa lebih senang jika dimintai tolong untuk melakukan sesuatu daripada diperintah atau dituntut. Demikian juga anak. Pada umumnya, anak tidak akan tanggap atau akan cenderung menolak apabila orangtua mengatakan sesuatu kepadanya dengan kalimat memerintah. Sebaliknya, anak akan akan lebih mudah menurut apabila mereka disuruh dengan bahasa meminta.

Menghadapi Anak Bertengkar

Dunia anak memang dunia bermain. Ragam permainan tidak saja menyenangkan bagi anak, tapi juga menjadi ajang belajar yang dapat merangsang perkembangan kecerdasannya, baik secara intelektual, emosional maupun sosialnya. Dalam menjalani dunianya, si kecil kerap dihadapkan pada pertengkaran dengan teman sebayanya. Hal ini sering membuat orang tua khawatir untuk melepas anaknya bermain di luar. Padahal, bertengkar bisa membuatnya belajar. Benarkah?

5 Mei 2011

Pengorbanan Seorang Ibu

Alkisah di sebuah desa, ada seorang ibu yang sudah tua, hidup berdua dengan anak satu-satunya
Suaminya sudah lama meninggal karena sakit.
Sang ibu sering kali merasa sedih memikirkan anak satu-satunya.
Anaknya mempunyai tabiat yang sangat buruk yaitu suka mencuri, berjudi, mengadu ayam dan banyak lagi.

Ibu itu sering menangis meratapi nasibnya yang malang, Namun ia sering berdoa memohon kepada Tuhan: “Tuhan tolong sadarkan anakku yang kusayangi, supaya tidak berbuat dosa lagi. Aku sudah tua dan ingin menyaksikan dia bertobat sebelum aku mati.”

Cinta Sejati Seorang Istri

Alkisah di sebuah rumah mewah yang terletak dipinggiran sebuah kota, hiduplah sepasang suami istri. Dari sekilas orang yang memandang, mereka adalah pasangan yang sangat harmonis. Para tetangganya pun tahu bagaimana usaha mereka dalam meraih kehidupan mapan yang seperti saat ini. Sayang, pasangan itu belum lengkap. Dalam kurun waktu sepuluh tahun pernikahan mereka, pasangan itu belum juga dikaruniai seorang anak pun yang mereka harapkan.

4 Mei 2011

Penyebab Pingsan

Beberapa orang mungkin mengalami gejala pusing ketika duduk atau berdiri, mual, keringat dingin dan kulit pucat sebelum akhirnya tidak sadarkan diri. Kenapa tubuh bisa tiba-tiba menjadi pingsan?

Apa itu pingsan ? Pingsan adalah salah satu mekanisme pertahanan alami dari tubuh. Hal ini biasanya terjadi ketika pasokan darah dan oksigen sangat rendah di dalam otak. Karena ini, fungsi otak akan terhambat dan juga akan berpengaruh pada organ-organ lain di tubuh.
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...